Selasa, 10 Juni 2014

Jas Jokowi Oke, tapi Kurang Elegan karena Kebesaran

Jas Jokowi Oke, tapi Kurang Elegan karena Kebesaran Jokowi mengenakan jas pada debat semalam (Foto: Heru/Indonesia Duniaku) PENAMPILAN Jokowi pada debat perdana capres-cawapres semalam mengundang berbagai kalangan untuk berkomentar. Tak terkecuali pengamat mode dan gaya hidup terkemuka di Indonesia, Sonny Muchlison.



Dosen Institut Kesenian Jakarta (IKJ) ini mengomentari jas yang dikenakan Jokowi. Menurutnya, jas tersebut terlalu besar untuknya.



Dia menyarankan mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut untuk memesan terlebih dahulu alias customized sebelum memakainya. "Dia pakai jas bukan pada ukurannya, harusnya dia customized. Cari desainer yang bisa 'kostumin' dia pas debat kandidat," katanya kepada Indonesia Duniaku lewat sambungan telefon, Selasa (10/6/2014).



Menurutnya, postur tubuh Jokowi yang kecil, tidak memungkinkannya tampil istimewa. Ditambah lagi jas yang kebesaran, membuatnya kurang elegan.



"Dia enggak pas pakai jas yang kebesaran. Sudah ada ukurannnya, harusnya yang customized. Sudah oke, tapi kurang elegan karena kedodoran," tutupnya. (ftr)

Original Post: http://lifestyle.okezone.com/read/2014/06/10/29/996771/jas-jokowi-oke-tapi-kurang-elegan-karena-kebesaranSumber: http://lifestyle.okezone.com/read/2014/06/10/29/996771/jas-jokowi-oke-tapi-kurang-elegan-karena-kebesaran

BACA JUGA: Beli Loewe Aura EDP – Untuk Wanita – 80mL

Tidak ada komentar:

Posting Komentar